SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI DESA PARAS KECAMATAN PANGKUR KABUPATEN NGAWI

Artikel

Penyaluran Bantuan Pangan Tahun 2024 Bulan Mei di Desa Paras, Berjalan Lancar

29 Mei 2024 00:57:09  Administrator  84 Kali Dibaca  Berita Desa

paras-ngawi.desa.id,- Petugas penyaluran bantuan pangan berupa beras 10 kg, menyerakan BNBA kepada Pemdes Paras, dan menyatakan dengan sebenar-benarnya bahwa telah menerima 10 (sepuluh) KG beras dalam rangka Penyaluran CPP untuk pemberian Bantuan Pangan Tahun 2024 dengan kualitas baik. 

Terhitung sebanyak 358 KPM akan menerima bantuan pangan berupa beras 10 kg pada 20 Mei 2024, yang bertempat di halaman Balai Desa Paras. (20/05) 

Bantuan pangan berupa beras ini telah cair pada bulan kelima di tahun 2024 ini. Masyarakat berharap supaya bantuan ini tetap diberikan hingga akhir tahun 2024. Karena sangat membantu dalam pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat desa, khususnya beras. 

Dalam kesempatan tersebut hadir petugas penyaluran bantuan pangan dari PT. Yasa dan dibantu oleh perangkat Desa Paras, karena banyaknya KPM maka dibuat dengan sistem pengambilan beras dengan jam berbeda pada setiap Dusun, dimulai dari Dusun Manggong pada jam 8.30 WIB - 9.00 WIB, dilanjutkan dengan Dusun Ngesrep pada jam 9.00 WIB - 10.00 WIB dan terakhir Dusun Paras mulai jam 10.00 WIB s/d jam 10.30 WIB. " Dengan dibagi jadwal seperti ini tidak akan terjadi antrian berjubel serta KPM bisa lebih tertib dalam pengambilan bantuan pangan,"ujar Ardi selaku Kasun Manggong. 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Aparatur Desa

Back Next

 Arsip Artikel

 Peta Wilayah Desa

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jalan Raya Paras - Pangkur, RT.02 RW 01 Dusun Paras Desa Paras Kecamatan Pangkur Kabupaten Ngawi
Desa : Paras
Kecamatan : Pangkur
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63282
Telepon :
Email : paras@ngawikab.id

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:41
    Kemarin:205
    Total Pengunjung:48.067
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.116.118.229
    Browser:Mozilla 5.0