paras-ngawi.desa.id, - Rabu, tanggal 11 Juli 2024 Dinas Perpustakaan dan Kearsipan kabupaten Ngawi melaksanakan kegiatan Peer Learning Meeting (PLM) Kabupaten Ngawi Tahun 2024 di Aula Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Lantai 2 Jalan Imam Bonjol 2 B Ngawi. Kegiatan PLM dibuka langsung oleh Ibu Ir. Kartikawari Pinilih selaku Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab. Ngawi didampingi Ketua Forum Perpusdes Se- Kab. Ngawi Bapak Arbangi dari Perpusdes Cakrawala, Desa Cangakan dan Kepala Bidang Perpustakaan Bapak Suyatno, MM. Dengan jumlah peserta pustakawan sebanyak 36 (tiga puluh enam) orang.
Kegiatan PLM ini merupakan tindak lanjut dan rangkaian kegiatan Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS) yang telah dilaksanakan di Kabupaten Ngawi. Kegiatan ini memberikan banyak manfaat dan juga kesempatan bagi para peserta untuk saling berdiskusi dan berbagi cerita serta pengalaman terkait kegiatan Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS) yang sudah dijalankan hampir semua Perpustakaan Kelurahan (Perpuskel)/Perpustakaan Desa (Perpusdes) di Kabupaten Ngawi.